Menu

Jumat, 04 Februari 2022

KEUTAMAAN SHALAT MALAM

السلام عليكم ورحمة الله وبركاته

سْــمِ اللهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيْـــمِ

Saudaraku...!

Hari ini,  Sabtu, 4 Rajab 1443 H / 5 Februari 2022.

Setelah Sholat subuh, sambil menunggu waktu pagi untuk beraktivitas mari kita ungkapkan rasa Syukur Kita atas segala Nikmat yang Allah berikan, dengan memanfaatkan untuk memperbanyak Dzikir dan Sholawat sambil menikmati Santapan Rohani.

Saudaraku...!

Shalat Malam memiliki keutamaan yang sangat besar sehingga menjadi sangat penting bagi orang-orang yang menginginkan Kesempurnaan Iman. Karena sedemikian pentingnya, maka Allah berfirman kepada Rasulullah SAW yang artinya, "Hai orang-orang yang berselimut, bangunlah pada sebagian malam (untuk shalat); separuhnya, atau kurangi atau lebih sedikit dari itu." 

Dan bacalah Al-Quran dengan Tartil". (QS. Al Muzammil : 1 - 4) Nabi Muhammad SAW pun sangat memperhatikan Shalat Malam, dan diriwayatkan bahwa beliau pecah-pecah kedua telapak kakinya. Ini menunjukkan kesungguhan beliau yang luar biasa untuk melaksanakan Shalat Malam. Alloh berfirman (QS. Al Muzammil : 1 - 4)

بِسْمِ اللهِ الرَّحْمنِ الرَّحِيمِ
Dengan menyebut nama Allah Yang Maha Pemurah lagi Maha Penyayang.

(1). يَا أَيُّهَا الْمُزَّمِّلُ
Hai orang yang berselimut (Muhammad),


(2). قُمِ الَّيْلَ إِلَّا قَلِيلًا
bangunlah (untuk sembahyang) di malam hari, kecuali sedikit (daripadanya),


(3). نِصْفَهُ أَوِ انْقُصْ مِنْهُ قَلِيلًا
(yaitu) seperduanya atau kurangilah dari seperdua itu sedikit,


(4). أَوْ زِدْ عَلَيْهِ وَرَتِّلِ الْقُرْآنَ تَرْتِيلًا
atau lebih dari seperdua itu. Dan bacalah Al Qur'an itu dengan perlahan-lahan.

Padahal Allah SWT telah mengampuni dosa-dosanya yang telah lalu dan yang akan datang. Tapi dengan tersenyum dia menjawab, "Apa aku tidak ingin menjadi hamba yang bersyukur". Shalat malam merupakan sebab utama bagi seseorang untuk bisa masuk surga. Abdullah bin Salam pernah bercerita : "Pada waktu Rasulullah tiba di Madinah, orang-orang menyambutnya dengan perkataan : Rasulullah tiba..! Rasulullah tiba...! Rasulullah tiba..!" 

Begitulah suara teriakan terdengar. Saya pun datang bersama banyak orang, karena ingin melihat beliau. Setelah bisa melihat beliau secara jelas, saya pun tahu bahwa wajah beliau bukanlah wajah pendusta. Dan sabda beliau yang pertama kali saya dengar adalah : "Wahai sekalian manusia, sebarkanlah salam, berilah makan, sambunglah kekerabatan, dan shalatlah di saat manusia terlelap tidur pada saat malam niscaya kamu masuk surga, kampung keselamatan."

Dari kisah di atas setidaknya ada beberapa keutamaan yang diperoleh bagi orang yang membiasakan Shalat Malam. Di antaranya Allah akan menaikkan derajatnya, sebagaimana yang disabdakan Rasulullah SAW : "Sungguh, dalam surga terdapat kamar-kamar yang bagian dalamnya terlihat dari luar dan bagian luarnya terlihat dari dalam. Kamar-kamar itu Allah sediakan untuk orang yang memberi makan, melembutkan perkataan, mengiringi puasa Ramadhan, menebar salam, dan bershalat malam di saat manusia terlelap tidur" (HR Abu Malik al-Asy'ari). 

Selain itu orang yang membiasakan Shalat Malam adalah orang-orang yang berbuat Ihsan dalam ibadah sehingga layak untuk mendapat rahmat dan surga. Allah SWT berfirman, "Di waktu malam, sedikit sekali mereka tidur. Dan pada waktu sahur mereka beristigfar" (QS Adz Dzariyat : 17 - 18). Allah sangat memuji orang yang suka shalat malam, sehingga menggolongkannya sebagai hamba-hamba-Nya yang baik. 

كَانُوْا قَلِيْلًا مِّنَ الَّيْلِ مَا يَهْجَعُوْنَ

17. mereka sedikit sekali tidur pada waktu malam; (QS Adz Dzariyat : 17)

وَبِالْاَسْحَارِ هُمْ يَسْتَغْفِرُوْنَ

18. dan pada akhir malam mereka memohon ampunan (kepada Allah). (QS Adz Dzariyat : 18)

Alloh SWT berfirman  (QS. Al Furqan : 64). 

وَالَّذِيْنَ يَبِيْتُوْنَ لِرَبِّهِمْ سُجَّدًا وَّقِيَامًا

64. dan orang-orang yang menghabiskan waktu malam untuk beribadah kepada Tuhan mereka dengan bersujud dan berdiri.  (QS. Al Furqan : 64).

Makanya, Nabi SAW sangat mendorong kita melakukan shalat malam dengan sabdanya, "Puasa yang paling utama setelah puasa Ramadhan adalah puasa pada bulannya Allah, yaitu Muharram. Sedangkan shalat yang paling utama setelah shalat wajib adalah Shalat Malam."

Wallahu'alam Bishshowab

Saudaraku...!

Awali  Pagi Dengan Do'a dan Hati Yang Ikhlas.😊

Mari Kita tengadahkan tangan kita, memohon ampunan dan ridho Allah SWT. :

Semoga Allah Ta'ala melimpahkan anugetah, berkah, rahmat, taufik, hidayah, bimbingan dan lindunganNya pada kita semua serta mengijabah setiap doa-doa Kita

Yaa Allah... Kami Mengetuk Pintu LangitMu, dalam kekhusyu'an do'a... Mengawali pagi ini dengan penuh harapan... Dengan sepenuh hati kami panjatkan harapan dan do'a

Yaa Allah... Selamatkanlah tubuhku ini (dari penyakit yang tidak kuinginkan).

Yaa Allah... Selamatkanlah pendengaranku (dari penyakit dan maksiat yang tidak kuinginkan).

Yaa Allah... Selamatkanlah penglihatanku, dari pandangan dan maksiat yg tidak kuinginkan

Yaa Allah... Sungguh aku berlindung kepada-Mu dari Kekufuran dan Kefakiran... Sungguh aku berlindung kepada-Mu dari siksa kubur, tiada Ilah kecuali Engkau.

Yaa Allah... Muliakanlah yang membaca tulisan ini... Lapangkanlah hatinya dan bahagiakan keluarganya ... Luaskanlah rezkinya, mudahkan segala urusannya jauhkan ia dari segala penyakit, fitnah, prasangka keji dan mungkar serta terimalah semua amal ibadahnya dan kelak jadikanlah ia sebagai penghuni surga-MU.

ربنا اتنا في الدنيا حسنة وفي الآخرة حسنة وقنا عذاب النار

رَبَّنَا تَقَبَّلْ مِنَّا إنك أنت السميع العليم و تب علينا إنك أنت التواب الرحيم

آمين آمين آمين يا الله يا رب العالمين

وَلسَّلَامُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ اللَّهِ وَبَرَكَاتُهْ

🙏🙏

Penulis : Abah Luki & Ndik
#NgajiBareng

Tidak ada komentar:

Posting Komentar